Info
  • Meninggalkan Warisan
    Amsal 13:22 Orang baik meninggalkan warisan bagi anak cucunya, tetapi kekayaan orang berdosa disimpan bagi orang benar.
  • Good Idea Vs God's Idea
    Yesaya 55:8-9 Sebab rancangan-Ku bukanlah rancanganmu, dan jalanmu bukanlah jalan-Ku, demikianlah firman TUHAN. Seperti tingginya langit dari bumi, demikianlah tingginya jalan-Ku dari jalanmu dan rancangan-Ku dari rancanganmu.

JADILAH KEHENDAKMU (MATIUS 6:10)


Setiap kalimat-kalimat dalam doa Bapa Kami merefleksikan keinginan Allah bagaimana seharusnya kita hidup. Setiap kali saudara mengucapkan doa Bapa Kami, maka ini harus menjadi tekad kita untuk melakukannya dan menghidupinya. Pada saat saudara mengatakan “dikuduskanlah namaMu, datanglah kerajaanMu, maka tambahkanlah kata-kata ini dalam pikiranmu :” di dalam dan melalui diriku”. Dikuduskanlah namaMu di dalam ku dan melalui diriku. Datanglah kerajaanMu di dalamku dan melalui diriku. Dan pada saat kita mengatakan :” jadilah kehendakMu, itu berarti saya akan belajar untuk taat kepada Tuhan”. Tujuan berdoa menjadi jelas dalam doa Bapa Kami, yakni bukan membuat Allah melakukan kehendakku, seperti praktek praktek magis, melainkan membawa kehendakku ke dalam kehendakNya. Bukan Kehendakku Bila kita mengerti kalimat:’jadilah kehendakMu” itu artinya, saya bersedia menyangkal diri dan tetap setia dalam menghadapi perlawanan dari kuasa jahat. Saya tidak dapat mengatakan :’ jadilah kehendakMu” tanpa bersedia menyangkal diri, karena ketika kita berada dalam pekerjaan maka kita biasanya menemukan bahwa yang kita ingin lakukan adalah kehendak kita dan bukan kehendak Bapa. Berdoa “jadilah kehendakMu, secara tidak langsung saya bersedia menyangkal diri, mengatakan “tidak” terhadap kehendakku dan “ya” terhadap kehendak Tuhan. Maksud dari jadilah kehendakMu, adalah benar benar kehendak Tuhan yang saya inginkan terjadi dan saya akan lakukan. Seringkali yang kita inginkan adalah kehendak Tuhan yang sesuai dengan kehendak kita, bukan kehendak Tuhan yang murni yang mungkin tidak sesuai dengan keinginan kita. Belajarlah berdoa seperti Tuhan Yesus di taman Getsemani yang mengatakan : janganlah kehendakKu yang jadi melainkan kehendakMu lah yang jadi. (Matius 26:39, 42). Doa seperti ini membutuhkan harga, pengorbanan, penyangkalan diri. Jadilah kehendakMu, juga berarti saya akan tetap setia kepada Allah dalam menghadapi semua kuasa kuasa jahat dalam dunia ini, dimana setan adalah penguasa dunia. (Yoh 14:30). Martin Luther menjelaskan “jadilah kehendakMu seperti ini :” Jadilah KehendakMu, ya Bapa dan bukan kehendak dari Iblis, atau kehendak dari orang orang yang hendak menghancurkan firman Tuhan atau yang hendak menghalangi datangnya kerajaan Allah. Dan anugerahkanlah kepada kami kekuatan untuk bisa bertahan dan kedagingan kami tidak menyerah , tidak malas dan tidak lemah. Ketika saudara berdoa :’ jadilah kehendakMu, ini berarti saudara tidak akan menyerah sampai kehendak Allah terjadi dalam hidupmu dan pelayananmu. Berdoalah selelau akan hal ini, karena kita lemah. Kelemahan kita tidak akan menghalangi terjadinya kehendak Allah dalam hidup kita. Kehendak Allah itu mulia dan indah dalam hidup kita. Namun kita ini lemah dan tidak berdaya dalam mewujudkan terjadinya kehendak Allah dalam hidup kita. Oleh sebab itu kita mesti selalu berdoa agar kehendak Allah jadi dalam hidup kita. DISKUSI: 1. selama ini, ketika berdoa “jadilah kehendakMu”, apakah yang saudara maksudkan seperti yang sudah dijelaskan di atas? Jika ya, berikanlah contohnya 2. Jika bukan seperti yang dimaksud diatas, seperti apakah yang saudara maksudkan ketika berdoa : “jadilah kehendakMu?” Menerima kehendak Allah. Kehendak Allah itu terbagi atas dua: pertama, adalah kehendakNya dalam setiap peristiwa yang terjadi dan kedua, kehendakNya yang ada dalam Alkitab. Pada saat kita berdoa “jadilah kehendakMu” berarti kita menerima setiap peristiwa yang terjadi dalam hidup kita tanpa komplain kepada Allah. Pada saat kita mengalami hal yang baik dan buruk, menyenangkan, menyedihkan, kita menerima semua itu sebagai kehendak Allah yang terjadi dalam hidup kita dengan senang hati dan rendah hati. (Roma 8:28, Kejadian 50:20). Pada saat kita berdoa “jadilah kehendakMu” itu artnya, kita menerima jika Allah tidak memberikan apa yang kita minta dan harapkan. Seperti inikah yang saudara pikirkan ketika berdoa “jadilah kehendakMu”? Jadilah kehendakMu, berarti kehendak Tuhan berada di atas kehendakku. Jadilah kehendakMu berarti kehendakku yang ikut kehendak Tuhan dan bukan sebaliknya, kehendak Tuhan yang mengiikuti kehendakku. Jadilah kehendakMu, juga berarti saya meminta Allah untuk mengajarkan kepada saya apa yang seharusnya saya lakukan dan saya berkehendak untuk melakukan nya. Dapatkan anda berdoa seperti ini dari hati anda? Menemukan kehendak Allah Namun bagaimana saya bisa mengetahui apa yang Allah ingikan untuk saya lakukan? dengan memberikan perhatian terhadap firman Tuhan, memperhatikan suara hati nurani kita, memperhatikan keadaan yang diizinkan oleh Allah dan dengan mencari nasehat dari orang lain yang mengenal Tuhan. Memang masalah mengerti kehendak Tuhan selalu menjadi pergumulan dari setiap orang kristen. Untuk memahami apa yang dilarang Tuhan, tidaklah sulit karena sudah jelas tercantum dalam Alkitab. Tetapi untuk memahami kehendak Tuhan dalam memilih apa yang merupakan kehendak Tuhan diantara yang baik, ini sangat sulit. Namun jika kita mau mencari kehendak Allah, kita pasti akan menemukan kehendak Allah itu. Yesaya 30:21. Jika kita tidaklah jelas dengan kehendak Allah, maka tunggulah, jikalau masih ada waktu. Jangan mengambil keputusan Tetapi jika sudah tidak ada waktu, buatlah keputusan yang terbaik, dan Allah akan menolong saudara mengerti jika saudara salah jalan. Perjanjian dengan Allah Jadilah kehendakMu, bukan hanya sekedar kata kata doa saja, namun ini merupakan komitmen kita untuk taat dengan sukacita kepada Tuhan dan melakukan dengan setia kehendakNya. Buatlah sebuah komitment untuk taat sepenuhnya kepada Tuhan. Komitment bahwa diri kita bukan lagi milik kita tetapi milik Tuhan. Bersedia menderita jika itu kehendak Tuhan, Bersedia bekerja untuk Tuhan, hidup bagi Tuhan Diskusi Dalam hal apakah anda masih sulit untuk taat kepada Tuhan? Menurut saudara, dalam hal apakah rekan rekan KTB mu masih kurang dalam ketaatannya kepada Tuhan. Ungkapkanlah jika anda tahu dan bagaimana menolongnya untuk bisa taat sehingga mereka pun bukan hanya dapat mengatakan jadilah kehendakMu, tetapi juga mau menaati kehendak Tuhan.